Language Laboratory Design: Desain Laboratorium Bahasa yang Nyaman

Language Laboratory atau laboratorium bahasa adalah sebuah ruangan yang berisi komputer serta segala alat pendukung lain untuk mempermudah penyampaian materi oleh guru sekolah pada murid-muridnya. Laboratorium bahasa biasanya digunakan sebagai media menyampaikan berbagai mata pelajaran yang didukung dengan adanya video pembelajaran. Contoh mata pelajaran yang memanfaatkan laboratorium bahasa adalah bahasa Inggris, bahasa Indonesia, dan Biologi. Saat ini, sudah banyak sekolah yang telah memanfaatkan laboratorium bahasa untuk kepentingan pendidikan mulai dari pembelajaran listening hingga praktikum sebuah teori tertentu. Berbicara mengenai laboratorium bahasa, hal yang akan diulas adalah tentang desain sebuah laboratorium bahasa agar bisa nyaman ketika digunakan.

Ada beberapa desain ruangan laboratorium bahasa yang saat ini digunakan oleh sekolah-sekolah. Diantaranya adalah sebagai berikut:

  • Desain Meja Tunggal Berbaris

Desain Language Laboratory pada ruangan ini biasanya tidak berbeda jauh dengan desain ruangan kelas di sekolah secara umum. Ruang monitor atau meja guru terletak di depan kelas. Sedangkan meja tunggal murid berbaris ke belakang menghadap tempat duduk guru. Jarak meja tunggal siswa adalah sekitar 50 hingga 70cm yang disesuaikan dengan luas sebuah laboratorium bahasa. Ini adalah desain yang banyak digunakan karena meja murid akan terpusat pada meja guru yang berada di depan.

  • Desain Meja Ganda Berbaris

Desain meja ganda berbaris memiliki tata letak yang tidak berbeda dengan desain pertama. Hal yang membedakan adalah jarak diaplikasikan untuk dua setiap dua meja. Misalnya dalam satu ruangan terdapat empat baris meja ke samping, maka kedua meja diletakkan di sebelah kiri dan sisanya diletakkan di bagian kanan Language Laboratory.

  • Desain Meja Membentuk Huruf U

Pengaplikasian pada desain ini sepertinya udah banyak digunakan di laboratorium bahasa. Bagian tengah ruangan dibiarkan kosong dan meja ditata membentuk huruf U. Kelebihan dari desain ini adalah bahwa bagian tengah yang kosong bisa dijadikan sebagai ruangan peragaan sehingga murid lain bisa melihat dengan jelas.

  • Desain Meja Berkelompok

Desain ini digunakan hanya jika sekolah merasa lebih banyak agenda pembagian kelompok dalam setiap mata pelajaran yang akan diajarkan di laboratorium bahasa. Tiap kelompok berisi maksimal 4 meja yang bertemu satu sama lain. Hal ini agar kegiatan berkelompok bisa maksimal.

Demikian beberapa desain penataan meja dalam laboratorium bahasa pada umumnya. Hal yang juga harus dipertimbangkan adalah mengenai bagus atau tidaknya jalur akses kabel sehingga tidak membahayakan pengguna laboratorium bahasa. Language Laboratory juga harus dilengkapi dengan peredam suara agar suara yang dihasilkan di dalam laboratorium bisa maksimal dan orang sekitar yang berada di luar laboratorium tidak terganggu dengan suara keras tersebut. Semoga sedikit informasi tentang desain laboratorium bahasa tersebut bermanfaat.